Wednesday, March 19, 2025
Google search engine
HomePOLITIKABupati Sachrul Hadiri HUT Korpri Ke-50

Bupati Sachrul Hadiri HUT Korpri Ke-50

Penulis: Sunadio Djubair

Tutuyan – Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Sam Sachrul Mamonto S.Sos., hadiri acara Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-50, bersamaan dengan rangkaian Hari Guru dan Kesehatan Nasional, Senin (29/11/ 2021).

Agenda tersebut berlangsung di halaman kantor Bupati Boltim, bersama hari guru ada salah satu momen yang sangat istimewa untuk Bupati Sachrul, yaitu memberikan penghargaan kepada seorang aparatur sipil negara yang sudah mengabdi selama 33 tahun lamanya.

Bupati Boltim dalam upacara tersebut selaku pembina upacara, memberikan mandat kepada salah satu Guru yang akan mengakhiri pensiun jabatannya sebagai ASN atas nama Yakop Kountur, dan Bupati menunjuk Kountur sebagai pembina upacara sebagai tanda ucapan terimakasih dari Bupati Boltim.

“Saya memberikan penghargaan kepadanya untuk menggantikan posisi saya sebagai pembina upacara di HUT Emas Korpri. Saya ingin momen ini akan dikenang selalu oleh Beliau yang sudah mengabdikan hidupnya untuk Negara dan juga menjadi motivasi bagi kawan-kawan ASN yang masih aktif bertugas,” ucapnya kepada seluruh peserta Apel Korpri.

Agenda yang bertajuk “ASN Bersatu, Korpri Tangguh, Indonesia Tumbuh”. Tema ini memiliki makna yang sangat dalam sebab persatuan menjadi hal yang mutlak dan jangan hanya sekadar slogan belaka karena menjadi seorang ASN itu adalah sebuah pekerjaan yang mulia.

Pria yang akrab disapa Papa Icat itu, berpesan buat teman-teman ASN agar bekerjalah dengan hati, “ASN harus selalu menjaga dan menerapkan sikap disiplin, profesionalitas dan loyalitas,” tutupnya. (Advertorial)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Wednesday, March 19, 2025
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments