Wednesday, March 19, 2025
Google search engine
HomePOLITIKA11 Pengurus Kecamatan Dilantik, Nasdem Mitra Bidik Sejumlah Target di Pemilu 2024

11 Pengurus Kecamatan Dilantik, Nasdem Mitra Bidik Sejumlah Target di Pemilu 2024

Penulis: Sunadio Djubair

Ratahan – Partai Nasdem Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) bergerak cepat. Upaya memperkuat barisan partai besutan Surya Paloh itu terus digencarkan.

Keseriusan dalam membidik sejumlah target di pemilu 2024 itu ditunjukkan dengan melantik 11 Dewan Pimpinan Cabang (DPC). Diantaranya, Kecamatan Ratahan, Ratahan Timur, Pasan, Pusomaen, Belang, Ratatotok, Tombatu, Tombatu Timur, Tombatu Utara, Silian Raya, dan Touluaan.

“Hampir seluruh kecamatan di Kabupaten Mitra sudah terbentuk, tinggal Kecamatan Touluaan Selatan yang masih dalam tahapan personalia melengkapi struktur DPC,” ujar Stenly Tjanggulung, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Mitra.

Ia menambahkan, langkah selanjutnya yang akan dilakukan Partai Nasdem Mitra adalah pembentukan DPRt di tingkat desa dan kelurahan.

“Selain itu seluruh pengurus DPC sudah kami minta untuk segera menyelesaikan target 500 e-KTA di seluruh kecamatan,” tuturnya.

Tak hanya itu, dirinya tak memungkiri jika langkah ini dilakukan dalam rangka persiapan menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

“Dengan dilantiknya pengurus DPC Partai NasDem ini tentu ada target yang hendak kita capai dalam Pemilu Tahun 2024 nanti dan sudah pasti harus membangun konsolidasi dari sekarang,” ucapnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Nasdem Mitra, Samy Tongkotow menegaskan jika pihaknya punya sejumlah target pada pentas politik ke depan.

“Selain kita akan berupaya untuk mempertahankan 2 kursi di DPR RI, menambah 1 kursi ke DPRD Provinsi, Nasdem Mitra juga punya target untuk setidaknya bisa memperoleh 5 kursi di DPRD Kabupaten Mitra pada Pemilu 2024 nanti itu setidaknya dapat membuat Partai NasDem Mitra bisa mengusung calon sendiri di Pilkada nantinya. Supaya harapan Kk Ketua Stenly Tjanggulung untuk Mitra semakin tangguh bisa terwujud,” tandasnya.

Hadir dalam pelantikan yang digelar di dua tempat, Senin (10/1/2022) itu yakni, unsur DPW Partai NasDem Provinsi Sulawesi Utara Peggy J. C. Rumambi, yang secara langsung melantik dan menyerahkan SK untuk DPC-DPC yang sudah ditandatangani oleh Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Sulawesi Utara Kk Maxmilian J. Lomban, S.E., M.Si., dan Sekretaris Kk J. Victor Mailangkay, S.H., M.H. (Yuong)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Wednesday, March 19, 2025
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img

Most Popular

Recent Comments