BerandaJUSTISIASesosok Bayi Perempuan Gemparkan Desa Pekaja

Sesosok Bayi Perempuan Gemparkan Desa Pekaja

Penulis: Sunadio Djubair

Banyumas – Sesosok bayi perempuan gemparkan Desa Pekaja, Kecamatan Kalibagor, Kabupaten Banyumas, Provinsi Jawa Tengah (Jateng). Bayi seberat 2,8 Kg dan panjang 48 cm ini ditemukan di depan teras rumah Ludiyono (30), Sabtu (20/2/2021).

Kapolsek Kalibagor Ajun Komisaris Polisi (AKP) Ratna Dwi Astuti mengatakan, temuan bayi ini terjadi sekitar pukul 01.00 WIB.

“Saat itu Ludiyono dan istrinya yang berada di dalam rumah mendengar suara bayi dari teras rumahnya,” ungkap Kapten Ratna Dwi Astuti.

Karena penasaran, iapun mengecek ke teras rumahnya. Sampai di teras rumah betapa terkejutnya dia saat melihat ada sesosok bayi perempuan yang tengah menangis.

“Bayi itu tergeletak di sampingnya ada tas berisi pakaian bayi dan susu serta dot bayi,” ungkap Kapolsek perwira 3 Balok ini.

Dikatakannya, Iapun segera melaporkan peristiwa ini ke pihak desa dan Polsek Kalibagor.

“Saat ini kami masih menyelidiki siapa orang tua bayi ini. Sementara bayi masih dirawat pemilik rumah dan nanti akan dilakukan pemeriksaan di Puskesmas,” tutupnya. (Yong)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

KPU PROVINSI SULAWESI UTARA

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

KPU TOMOHON

spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
- Advertisment -spot_img
spot_img

Most Popular

Recent Comments